Berita terpopuler ekonomi dan bisnis sepanjang Sabtu, 1 April 2023 dimulai dengan Menteri Keuangan Sri Mulyani mengucapkan terima kasih kepada seluruh wajib pajak yang telah melaporkan Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan dan terus meningkatkan kepatuhan perpajakannya.
Kemudian informasi mengenai Asosiasi Produsen Serat Sintetis dan Asosiasi Produsen Serat dan Benang Filament Indonesia (APSyFI) meminta pemerintah menyelidiki seluruh izin yang diberikan ke importir pakaian dalam lima tahun terakhir atau sejak 2018.
Jokowi Bakal Umumkan Pandemi Covid-19 Berakhir Bulan Ini Selain itu berita mengenai Kawasan Ekonomi Khusus Lido atau KEK Lido di Kabupaten Bogor, Jawa Barat, yang baru diresmikan Presiden Joko Widodo atau Jokowi pada Jumat, 31 Maret 2023 lalu.
Berikut adalah ringkasan dari ketiga berita tersebut: 1.
Sri Mulyani Ucapkan Terima Kasih kepada Wajib Pajak, Total SPT Tahunan Capai 12,01 Juta Menteri Keuangan Sri Mulyani mengucapkan terima kasih kepada seluruh wajib pajak yang telah melaporkan Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan dan terus meningkatkan kepatuhan perpajakannya.
Sebab, per 31 Maret 2023 Direktorat Jenderal Pajak telah menerima total 12,01 juta SPT Tahunan.
Ganjar Bagikan Momen Makan Malam Bersama Jokowi: Menunya Apa Coba? “Jumlah ini meningkat jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu,” tutur Sri Mulyani melalui akun Instagram pribadinya pada Sabtu, 1 April 2023.
Ia membeberkan penerimaan tersebut terdiri dari 11,68 juta SPT Tahunan Wajib Pajak Orang Pribadi dan 333 ribu SPT Wajib Pajak Badan.
Untuk Orang Pribadi, angkanya tumbuh sebesar 2,88 persen secara year on year atau yoy.
Sementara untuk badan, penerimaan SPT Tahunannya tumbuh 12,76 persen yoy.